Handicraft Center kok judulnya 'Pondok Dahar Lauk Jogja'? Mmmm... nama memang tidak perlu literally nyambung, kan? Bisa karena kami memang berasal dari Jogja, bisa juga karena memang pusat hobi kami ini dirintis dari rumah makan mungil kami, Pondok Dahar Lauk Jogja (back to 2011)...
However, pusat hobi kami ini berkarya dalam aneka handicraft
Jogja seperti bambu ulir cendani, vas & meja set gerabah Kasongan, vas kayu minimalis, serta rupa-rupa handicraft yang tak mesti berlabel 'Jogja' semisal bunga rangkai aneka jenis, ranting hias, lukisan bunga, pigura 3D, serta buah & pohon topiary artificial.
Pokoknya Jogja and Florist Enthusiast untuk Anda yang berkediaman di Bekasi dan sekitarnya...

Untuk navigasi cepat ke 'KATALOG UPDATE TERAKHIR' kami, klik di sini...

header gambar laukkita

Hot Items

HOT ITEMS :
* Handicraft Bambu Ulir : Bambu Ulir Cendani Aneka Model
* Handicraft Vas Gerabah : Vas Gerabah Aneka Model
* Handicraft Ranting Hias : Ranting Inul Aneka Model

Jumat, 27 Januari 2012

Resep Membuat Gudeg ala Lauk Jogja

Gudeg Jogja, siapa yang tidak tahu makanan tradisional ini? 

Rasanya sudah tidak mungkin bagi kami untuk membuat gudeg dengan cara tradisional (kuali tanah liat yang dibakar semalaman dengan kayu bakar) mengingat lamanya waktu yang diperlukan dengan cara tradisional ini (meski rasanya memang kata orang lebih enak). Karena praktis kami harus membuat gudeg setiap hari, kami memilih menggunakan pressure cooker yang prosesnya jelas lebih cepat. Soal rasanya pun pelanggan kami menilai gudeg yang kami buat justru lebih cocok untuk lidah masyarakat heterogen di Bekasi dibandingkan rasa gudeg 'asli' Jogja yang lebih manis dan cenderung bertekstur kering ala Gudeg Yu Djum di Wijilan (tak jauh dari Plengkung Utara Jogja).
Well, berikut resep dan cara kami mebuat gudeg dengan pressure cooker Vienta :

Bahan :
  • 2 kg nangka muda, dipotong-potong persegi secukupnya (sekitar 3 ~ 5 cm)
  • 1/4 kg daging, dipotong-potong kecil/tetelan

Bumbu (dihaluskan dengan blender) :
  • 75 g bawang merah
  • 25 g bawang putih
  • 40 g kemiri
  • 20 g garam
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 ruas ibu jari jahe
  • 1 ruas ibu jari laos
  • 200 g gula merah

Kuah : 
  • 3 gelas santan kelapa
  • 5 lembar daun salam

Cara memasak :
  1. Potongan nangka diseduh dengan air panas, tiriskan.
  2. Masukkan nangka dan daging tetelan ke dalam pressure cooker.
  3. Masukkan semua bumbu halus. 
  4. Tuangkan santan.
  5. Masak dengan tekanan low (65 kPa) selama sekitar 45 menit. Pastikan bahwa katup pengunci tutup pressure cooker selalu dalam posisi naik ke atas walaupun api kompor dikecilkan. Jika katup pengunci jatuh ke bawah, besarkan api sedikit hingga katup naik kembali.
  6. Gudeg Jogja siap dinikmati dalam waktu jauh lebih cepat dibanding cara tradisional.

 Tidak sulit, bukan?

Must have items sista...
Simak juga :
Produk bambu ulir di Pondok Dahar Lauk Jogja 
Artikel menarik tentang krecek asli jogja untuk gudeg Pondok Dahar Lauk Jogja 
Artikel menarik tentang sentra gerabah Kasongan Jogjakarta 

2 komentar:

  1. Assalamu'alaikum.
    Salam kenal mbak :)

    Wuah, i love pressure cooker, cepet masaknya.
    Selama ini ibu saya masak gudegnya (yg ennnaaakkk banget menurut suamiku --- padahal beliau urang sunda--) pakai cara konvensional.
    Sedangkan kalau presto mempresto ini kebiasaan ibu mertua saya.
    Kalau saya nggak jago 2-2nya hehe ... mudah-mudahan dengan resep dari mbak ini membuat saya tambah semangat masak gudeg buat suami tercintah.
    *Percaya sama gudeg buatan orang Jogja asli*

    Makaciii ya mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wa'alaikumsalam warahmatullah...
      Salam kenal juga Mbak, terima kasih banyak sudah berkunjung ke blog kami.
      Memang dengan pressure cooker (presscook; presto itu nama merek presscook milik salah satu perusahaan) jauh lebih cepat, dan rasa gudegnya pun menurut pelanggan kami OK lah :-). However kami rasa, tetap saja krecek made in Jogja asli berpengaruh besar spy rasanya tetap 'nJogja'.
      Terima kasih banyak juga buat Mbak.
      Wassalam, Aneng...

      Hapus